Habanusantara.net—Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Aceh menggelar pemusatan latihan atau training center (TC) bagi 57 calon peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Nasional XXX yang akan diselenggarakan di Kalimantan Timur.
Pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan kafilah Aceh agar dapat bersaing dan meraih prestasi terbaik di ajang bergengsi tersebut.
TC tahap pertama telah berlangsung dari 1 hingga 7 Juli 2024, dan saat ini memasuki tahap kedua yang akan dilaksanakan dari 1 hingga 8 Agustus 2024.
Sekretaris Harian LPTQ Aceh, H. T. Mardhatillah, mengungkapkan bahwa pada TC tahap kedua, pihaknya akan menghadirkan tiga pelatih nasional yang ahli di cabang tahfizh, syarhil, dan karya tulis ilmiah Al-Qur’an (KTIQ).
“Dengan kedatangan tiga pelatih nasional, total pelatih yang terlibat dalam pelatihan ini mencapai 42 orang, termasuk pelatih dari provinsi,” ujarnya.
Sebanyak 57 peserta yang mengikuti pelatihan berasal dari tujuh cabang yang akan diperlombakan di MTQ Nasional. Menurut Mardhatillah, kualitas peserta tahun ini setara dengan tahun-tahun sebelumnya, tetapi cabang tahfizh dan tafsir menunjukkan peningkatan yang signifikan.
“Meskipun semua cabang bagus, dua cabang ini lebih menonjol,” tambahnya.
Kafilah MTQ Aceh yang akan diberangkatkan ke Kalimantan Timur terdiri dari 88 orang, termasuk 57 peserta dan 31 orang official. LPTQ Aceh berharap melalui serangkaian TC yang telah dilaksanakan, Aceh dapat memperbaiki peringkat di MTQ mendatang.
“Sebagai informasi, Aceh sebelumnya berada di peringkat kedelapan pada MTQ Nasional 2022. Harapan kami, dengan persiapan yang matang, kita bisa masuk dalam lima besar, sesuai dengan harapan Kepala Dinas Syariat Islam,” ungkap Mardhatillah optimis.
Dengan semangat dan dukungan penuh, LPTQ Aceh berkomitmen untuk memberikan yang terbaik demi mengharumkan nama Aceh di kancah nasional.[***]