Darma menambahkan bahwa gua tersebut tidak hanya menawarkan cerita, tetapi juga pengalaman wisata yang unik. Meskipun gua tersebut berukuran relatif kecil, patung batu yang berdiri tegak menyerupai seorang wanita yang sedang menangis, lengkap dengan bentuk pakaian tradisionalnya, sangat memikat perhatian pengunjung.
“Patung ini letaknya di sudut, seolah-olah memang sedang mencari kehangatan atau perlindungan seperti yang diceritakan dalam legenda. Pengunjung seringkali merasa merinding karena aura mistisnya yang kental,” kata Darma.
Kawasan Gua Putri Pukes sering menjadi persinggahan wajib bagi wisatawan yang berkunjung ke Danau Laut Tawar. Tempat ini mengajarkan lebih dari sekadar mitos, melainkan nilai-nilai moral yang mendasar, tentang pentingnya ketaatan dan penghormatan terhadap orang tua, serta konsekuensi dari mengabaikan nasihat mereka.




















