Hari Kartini 21 April 2025: Saatnya Refleksi, Bukan Sekadar Tradisi
Habanusantara.net, Setiap 21 April, media sosial dipenuhi foto anak-anak sekolah berkebaya dan berblangkon. Di kantor-kantor, para karyawan berdandan ala masa kolonial, lengkap dengan kain dan sanggul. Tapi Hari Kartini 2025 bukan hanya tentang baju adat dan parade budaya. Lebih dari itu, peringatan ini adalah saatnya kita kembali merenungkan makna sejati perjuangan R.A. Kartini.
“Peringatan Hari Kartini bukan sekadar seremoni atau nostalgia budaya, tapi sebuah pengingat bahwa perjuangan perempuan masih terus berlangsung hingga hari ini,” ujar Dr. Ratih Kumala, pengamat sosial dan dosen Gender Studies Universitas Indonesia.




















