NasionalOlahraga

Garuda Makin Solid Jelang Hadapi Qatar

×

Garuda Makin Solid Jelang Hadapi Qatar

Sebarkan artikel ini
Para pemain Timnas Indonesia U-23 latihan jelang laga dengan Qatar. Foto : pssi.org

Habanusantara.net Jakarta – Bek tim U-23 Indonesia, Kakang Rudianto, menilai persiapan skuad Garuda Muda semakin matang, jelang lawan Qatar pada laga perdana Grup A Piala Asia U-23 2024, Senin (15/4/2024).

Piala Asia U-23 2024 digelar di Qatar pada 15 April sampai 3 Mei mendatang. Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

Tim U-23 Indonesia akan menghadapi Qatar, pada laga perdana di Jassim Bin Hammad Stadium, Senin (15/4).

Jelang lawan Qatar, Kakang Rudianto mengatakan, para pemain sangat antusias menyambut laga perdana.

“Persiapan pribadi cukup baik untuk menghadapi Piala Asia. Persiapan tim juga baik, semua siap untuk laga pembuka melawan Qatar. Target kami ingin selalu bersama-sama capai kemenangan,” kata Kakang Rudianto.

Kakang hadir dipanggil pelatih Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-23 sudah memulai pemusatan latihan (TC) di Dubai. Ia dipanggil untuk menambal tidak bisa ikutnya Alfeandra Dewangga yang sedang mengalami proses pemulihan usai operasi.

“Saya sangat senang dan antusias bermain di Piala Asia,” tambah pemain Persib Bandung tersebut.

Setelah melawan Qatar, Indonesia menghadapi Australia (18 April) dan Yordania (21 April). Skuad Garuda Muda diharapkan melaju ke babak semifinal, sekaligus menjaga peluang lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Juara, runner-up, dan peringkat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024 berhak mentas di Olimpiade Paris 2024. Sedangkan posisi empat besar harus menjalani play-off melawan peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023, Guinea. (pssi.org)

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
News

Habanusantara.net, Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh akan bermain all-out  habis-habisan untuk membenam tamunya, PSMS Medan pada laga pekan 16 Liga 2 Pegadaian Championship musim 2025/2026 di Stadion H Dimurthala,…

Nasional

Habanusantara.net – Pemerintah Aceh menyambut kedatangan jajaran pemerintah pusat yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan, bersama Menteri Perdagangan RI Budi Santoso dan Menteri Kelautan dan Perikanan RI…

Nasional

Habanusantara.net – Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah SE, menyampaikan sejumlah persoalan fundamental yang menghambat percepatan investasi di Aceh kepada Menko Polhukam, Jenderal (Purn) Djamari Chaniago, dalam pertemuan resmi di Kantor…

close