HeadlineNasional

Jelang HUT RI, Merah Putih Berkibar di Mercusuar Willem’s Torrent III

×

Jelang HUT RI, Merah Putih Berkibar di Mercusuar Willem’s Torrent III

Sebarkan artikel ini
Kepala Badan Kesbangpol Aceh, Dedy Yuswadi bersama Kabid Bina Ideologi, Wawasan Kebangsaan Dan Karakter Bangsa, Munarwansyah mengibarkan Bendera Merah Putih di Mercusuar Willem's Torrent III, Pulo Breuh, Aceh Besar, Sabtu 6 Juli 2024.
Kepala Badan Kesbangpol Aceh, Dedy Yuswadi bersama Kabid Bina Ideologi, Wawasan Kebangsaan Dan Karakter Bangsa, Munarwansyah mengibarkan Bendera Merah Putih di Mercusuar Willem's Torrent III, Pulo Breuh, Aceh Besar, Sabtu 6 Juli 2024.

Habanusantara.net— Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke-79, Pemerintah Aceh melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) mengibarkan 79 bendera Merah Putih di Mercusuar Willem’s Torrent III, Pulo Breuh, Kabupaten Aceh Besar pada Sabtu, 6 Juli 2024.

Selain pengibaran bendera, Kesbangpol Aceh juga membagikan sebanyak 500 bendera Merah Putih kepada masyarakat setempat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari arahan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, yang menginstruksikan setiap daerah untuk menyemarakkan peringatan Hari Kemerdekaan dengan pengibaran bendera Merah Putih. Proses pengibaran bendera tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Badan Kesbangpol Aceh, Dedy Yuswadi AP, didampingi oleh Kabid Bina Ideologi, Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa, Munarwansyah, SE, MM, serta seluruh unsur terkait lainnya.

Dedy Yuswadi dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menggugah kembali rasa nasionalisme dan cinta tanah air di kalangan masyarakat Aceh. “Pengibaran bendera Merah Putih ini di Mercusuar Willem’s Torrent III diharapkan dapat meningkatkan semangat patriotisme dan kebanggaan sebagai warga negara,” ujarnya.

Mercusuar Willem’s Torrent III dipilih sebagai lokasi pengibaran bendera karena nilai sejarahnya yang tinggi. Bangunan ini merupakan peninggalan Pemerintah Belanda yang dibangun pada tahun 1875. Mercusuar berbentuk bundar dengan tinggi 45 meter ini memiliki enam tingkat dan 168 anak tangga. Hanya ada tiga mercusuar sejenis di dunia, yaitu di Belanda, Kepulauan Karibia, dan Aceh. Mercusuar di Belanda kini telah diubah menjadi museum, sementara yang ada di Kepulauan Karibia dan Aceh masih aktif digunakan.

Indra Wahyudi, operator Menara Suar Willem’s Torrent III, menyambut baik kegiatan ini. Ia menyatakan bahwa ini adalah pertama kalinya pengibaran bendera Merah Putih dilakukan di mercusuar tersebut. “Kami sangat senang dan mendukung pengibaran bendera merah putih ditempat bersejarah ini. Sebelumnya belum pernah ada kegiatan seperti ini,” ujarnya.

Tidak hanya pengibaran bendera, pada kesempatan tersebut, rombongan Kesbangpol juga membagikan bendera Merah Putih kepada masyarakat Pulo Breuh. Bendera-bendera ini merupakan hasil penggalangan dari berbagai instansi pemerintah, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), serta lembaga vertikal di Aceh. Gerakan ini juga diikuti oleh seluruh kabupaten/kota di Aceh yang turut menggelar penggalangan dan pembagian bendera.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Seorang warga Pulo Breuh, Abdul Razak, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pemerintah atas inisiatif tersebut. “Kami merasa bangga dan sangat terbantu dengan pembagian bendera ini. Semoga semangat kemerdekaan semakin berkobar di hati kami,” kata Abdul.

Dengan pengibaran bendera Merah Putih di Mercusuar Willem’s Torrent III, pemerintah berharap dapat memperkuat rasa kebangsaan dan kebanggaan terhadap simbol-simbol negara. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan menjadi momentum untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan menyambut HUT RI ke-79, berbagai acara serupa juga akan digelar di berbagai daerah di Aceh. Badan Kesbangpol Aceh berkomitmen untuk terus mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam perayaan Hari Kemerdekaan, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan terhadap sejarah dan perjuangan bangsa.

Kegiatan pengibaran bendera di Mercusuar Willem’s Torrent III ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi daerah-daerah lain di Indonesia untuk turut serta menyemarakkan peringatan Hari Kemerdekaan dengan berbagai kegiatan positif yang membangkitkan semangat nasionalisme.[]

Tinggal Komentar Anda
Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News

Tinggalkan Balasan

close