Habanusantara.net, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Anies">Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (amin">AMIN) Aceh Besar, Hanifullah, S.Pdi, dengan tegas menyatakan kesiapannya untuk menyelenggarakan kampanye akbar Calon Presiden 01, Anies Baswedan, di Pelataran Stadion H Dimurthala, Lampineung Banda Aceh, pada Sabtu, 27 Januari 2024.
Hanifullah menegaskan bahwa kedatangan Anies ke Aceh dalam rangka kampanye terbuka mendapat respons positif dari masyarakat, menunjukkan keinginan rakyat untuk perubahan yang diusung Paslon Capres 01 sudah tidak bisa ditawar lagi.
Masyarakat dari berbagai daerah di Aceh disebutkan bersedia datang ke Banda Aceh sebagai relawan, menunjukkan dukungan mereka untuk Anies Baswedan.
Dalam keterangan kepada media, Hanifullah menyampaikan bahwa TKD AMIN Aceh Besar sedang melakukan persiapan dengan berkoordinasi dan berkonsolidasi bersama para pimpinan partai koalisi serta koordinator relawan Anies Aceh Besar.
Hal ini dilakukan agar pelaksanaan kampanye berjalan sesuai prosedur dan mentaati aturan yang berlaku.
“Kami dari partai koalisi dan relawan di Aceh Besar siap menyukseskan kampanye Akbar Capres 01 Anies,” kata Hanifullah, yang didampingi oleh Sekretaris TKD AMIN Aceh Besar, Furkan Firnades, dan Bendahara, Syahrizal.
Hanifullah menjelaskan bahwa kampanye tersebut akan dihadiri oleh Caleg dan kader dari partai pengusung seperti PKS, NasDem, PKB, serta partai pendukung seperti Partai Ummat dan PAS. Hadir juga Caleg DPR RI, DPR Aceh, dan DPRK dari berbagai daerah di Aceh, serta relawan Anies yang antusias.
Dalam ajakan kepada masyarakat Aceh, khususnya warga Aceh Besar, Hanifullah mengajak untuk mendukung dan menghadiri Kampanye Akbar Capres 01 Anies Baswedan, sehingga berjalan sukses dan sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Melihat konsistensi Anies Baswedan antara ucapan dan perbuatan, tidak ada kata lain selain memenangkan AMIN di Aceh. Mari kita bersama-sama menjemput kemenangan, Anies Presiden,” tambahnya.[]