Sosok

Sosok Kolonel Czi Widya Wijanarko: Pemimpin Tegas, Humble, dan Dekat dengan Rakyat

×

Sosok Kolonel Czi Widya Wijanarko: Pemimpin Tegas, Humble, dan Dekat dengan Rakyat

Sebarkan artikel ini
Kolonel Czi Widya Wijanarko
Kolonel Czi Widya Wijanarko

Habanusantara.net – Nama Kolonel Czi Widya Wijanarko, S.Sos., M.Tr (Han), tak asing bagi masyarakat Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Besar. Sebagai Komandan Kodim (Dandim) 0101/Kota Banda Aceh sejak tanggal 16 November 2023, ia dikenal sebagai sosok pemimpin yang tegas namun humble, berdedikasi, dan dekat dengan rakyat. Di bawah kepemimpinannya, berbagai program inovatif telah dijalankan, baik dalam bidang pertahanan, sosial, maupun pemberdayaan masyarakat.

Kolonel Czi Widya Wijanarko merupakan perwira menengah TNI AD yang telah meniti karirnya dengan penuh dedikasi. Lulusan Akademi Militer (Akmil) Tahun 2001 ini dikenal sebagai prajurit yang memiliki visi strategis dan kepemimpinan yang kuat.

Sebelum menjabat sebagai Dandim 0101/Kota Banda Aceh, ia telah menempati berbagai posisi penting di lingkungan TNI, mulai dari Danton di Yonzikon 14, Danton Yontar Remaja Akmil, Danton Bant Denzipur-6/SD Dam VI/TPR (2007), Pasi Pers/Log Denzipur-6/SD Dam VI/TPR (2008), Dan BKI E Deninteldam VI/TPR (2008), Kasi Pammat/Bra Bagpam Setditziad (2011) dan Ps. Pabandya Jaslog Slogdam VI/MLW (2015).

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
Ketua Umum PWI Pusat periode 2023-2028 Hendry Ch Bangun (Foto: Antara)
Headline

Habanusantara.net, – Hendry Ch Bangun dipercayakan sebagai Ketua Umum (Ketum) PWI Pusat untuk periode 2023-2028, ia terpilih dalam Kongres XXV Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Bandung, Jawa Barat, Rabu (27/9/2023)…

Ketua Umum Persaudaraan Aceh Seranto (PAS), Akhyar Kamil
Nasional

Habanusantara.net– Ketua Umum Persaudaraan Aceh Seranto (PAS), Akhyar Kamil, telah melakukan tindakan mulia dengan membantu memulangkan 270 jenazah orang Aceh yang meninggal di perantauan secara gratis. Kegiatan sosial ini telah…

close