Habanusantara.net, Dalam upaya meningkatkan daya saing dalam menghadapi perkembangan teknologi informasi, Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Aceh bimbing puluhan wirausaha pemula
Kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) alat kerja Multimedia di salah satu hotel di Banda Aceh, 12-13 Desember 2022.
Kepala Bidang Pengawasan Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Aceh, Aswar mengatakan, Pemerintah Aceh saat ini fokus mengembangkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
“Sektor UMKM menjadi fokus pengembangan guna meningkatkan pertumbuhan perekonomian masyarakat. Apalagi, UMKM mampu bertahan dari gejolak ekonomi seperti saat terjadi covid-19 yang lalu, UMKM tetap bertahan,” kata Aswar
Perekonomian Aceh, kata Aswar bukanlah disokong oleh perusahaan besar dan investasi, tetapi oleh pelaku UMKM.
Dikatakannya, para wirausaha pemula merupakan pelaku usaha UMKM yang baru mulai. Mereka akan bersaing dan bersanding dengan pelaku-pelaku UMKM yang sebelumnya telah eksis. Melalui bimbingan teknis multimedia bagi wirausaha pemula diharapkan wirausaha pemula itu mampu tumbuh dan berkembang membangun usahanya.
Kehadiran wirausaha pemula ini, kata aswar diharapkan mampu membuka peluang kerja bagi yang lain. Ini sejalan dengan upaya pemerintah menekan angka pengangguran serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Dengan bimbingan teknis bagi wirausaha pemula ini, kami harapkan melahirkan pelaku UMKM yang mampu mengembangkan usahanya dengan memanfaatkan multimedia dalam merebut pasar,” harapnya.
Aswar mengatakan multimedia sekarang ini berkembang pesat seiring kian majunya teknologi informasi. Dengan memanfaatkan multimedia, wirausaha pemula bisa merintis memasarkan produknya.
Aswar mengungkapkan, di Aceh berdasarkan data, ada 325 ribu pelaku UMKM. itu baru kuantitas, tapi secara kualitas belum mencapai ada 30 persen UMKM di Aceh berkualitas.
“Bayangkan jika wirausaha pemula ini tumbuh dan mampu membuka lapangan pekerjaan, paling tidak dari 20 peserta pemula ini bisa merekrut puluhan tenaga kerja dengan asumsi masing-masing mempekerjakan seorang pekerja,” pungkasnya (bar).