News

Seorang Pelajar SMA Tenggelam di Langsa

×

Seorang Pelajar SMA Tenggelam di Langsa

Sebarkan artikel ini
Foto Ilustrasi

Habanusantara.net, Seorang pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Langsa, dilaporkan tenggelam ketika berenang di Krueng (Sungai) Langsa, Jumat (21/10/2022).

Informasi dihimpun, pelajar tersebut atas nama Muhammad Nabil (17), warga Jl Syiah Kuala Lr Petua Husin, Gampong Tualang Teungoh Kecamatan Langsa Kota.

Saksi mata mengatakan, korban berenang di sungai meski air sedang banyak, di kawasan jembatan Gampong Teungoh Kecamatan Langsa Kota.

Korban berenang dan dikabarkan tenggelam sekira pukul 17.20 WIB.

Kepala Basarnas Banda Aceh Ibnu Haris Al Hussain melalui Koordinator SAR Kota Langsa, Aulia Rachmat mengatakan, pihaknya terus melakukan pencarian.

“Kami terus melakukan pencarian. Mudah-mudahan segera ditemukan,” ujar Aulia.[mdn]

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
News

Habanusantara.net – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Aceh, serahkan bantuan untuk korban banjir di Gampong Blang Cut, Meurah Dua, Pidie Jaya. Bantuan yang berasal dari anggota JMSI Aceh dan sejumlah…

close