FA(30) Pemuda kampung pemango, Bener Meriah, bersama barang bukti narkoba, usai ditangkap polisi, Selasa (8/3/2022) [Foto/Ist] |
Habanusantara.net, Untung tak diraih malang tak dapat ditolak. Pribahasa ini mungkin menimpa FA (30), seorang pemuda Kampung Pemango, Kecamatan Permata, Bener Meriah. Simaklah, pria tanggung itu diringkus polisi saat Lagi membungkus paket diduga berisi narkoba jenis sabu Selasa (8/3/2022) pukul 15.00 WIB.
Kapolres Bener Meriah, AKBP Agung Surya Prabowo, melalui Kasatnarkoba Iptu Sianturi mengatakan, FA ditangkap di Simpang Utama, Kecamatan Bandar, Selasa 08 Maret 2022. “FA ditangkap berdasarkan laporan masyarakat,” ujar Sianturi. Rabu (9/3/22).
Ia menjelaskan, berdasarkan laporan dari masyarakat di salah satu bengkel di Desa Simpang Utama, Kecamatan Bandar. Diduga melakukan transaksi narkoba jenis sabu. “Tim bergerak ke sana dan melakukan penyelidikan dan penangkapan,” katanya.
Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan sabu lima paket dengan berat 0,62 gram. Selain pelaku, petugas juga mengamankan, dua unit handphone, dan uang senilai Rp450 ribu. “FA dan barang bukti telah diamankan di Mapolres untuk proses hukum lebih lanjut,” katanya. [Ramadhan]
Editor : Redaksi
Terima Kasih Telah Membaca, Silahkan di Share ke yang Lain
Tinggal Komentar Anda