“Lewat BPSDM Aceh, kami terus melakukan peningkatan sumber daya manusia lewat sejumlah beasiswa yang kita berikan,”imbuhanya.
Syaridin menambahkan, meski pandemi covid 19 belum berakhir, namun proses aktualisasi Tridarma Perguruan Tinggi tetap dilaksanakan, pihaknya terus mendukung upaya perguruan tinggi mewujudkan kampus merdeka, merdeka belajar.
“Merupakan kewajiban perguruan tinggi untuk menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan penga-bdian kepada masyarakat. Pemerintah Aceh mendukung penuh tri dharma perguruan tinggi dan program merdeka belajar, kampus merdeka,”demikian tandasnya.



















