Breaking News : Kota Sabang di Guncang Gempa
Habanusantara.net, Banda Aceh – Gempa bumi dengan kekuatan 5.5 Magnitudo mengguncang Kota Sabang, Propinsi Aceh, pada kamis (5/12/2019) sore sekira pukul 16:13:27 WIB.
Berdasarkan Informasi yang diperoleh dari @InfoBMKG, gempa tersebut berpusat di Lokasi Nicobar Islands, India Region Lok : 6.74 LU,94.42 BT dengan jarak 137 km BaratLaut KOTA-SABANG-ACEH, 166 km Barat laut Banda Aceh – 212 Km Barat Laut Jantho Aceh Besar, 227 km Barat Laut Kabupaten Pidie – Aceh dan 1989 Km Barat Laut, Jakarta- Indonesia.
“Gempa dengan kedalaman : 32 Km itu tidak berpotensi tsunami” tulis BMKG dalam pesan yang diterima media ini.
Gempa yang mengguncangkan Pulau Weh itu juga dirasakan oleh warga di Kota Banda Aceh.
“Ya, saya juga merasa seperti ada gempa tadi,” ujar Barlian disalah satu warung di Kota Banda Aceh. []
Terima Kasih Telah Membaca, Silahkan di Share ke yang Lain
Pos Terkait
Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News




















