Daerah

Biddokkes Polda Aceh Gelar Vaksinasi Tetanus Difteri bagi Personel Polres Pidie di Posko Tanggap Darurat Banjir

×

Biddokkes Polda Aceh Gelar Vaksinasi Tetanus Difteri bagi Personel Polres Pidie di Posko Tanggap Darurat Banjir

Sebarkan artikel ini

Sigli. Habanusantara.net

Dalam rangka menjaga kesehatan dan kesiapsiagaan personel Polri yang bertugas di wilayah terdampak bencana, Polres Pidie melaksanakan kegiatan vaksinasi Tetanus Difteri (TD) kepada personel Polres Pidie. Rabu (21/01/2026)

Kegiatan vaksinasi tersebut dilaksanakan oleh Tim Biddokkes Polda Aceh di Posko Tanggap Darurat Bencana Banjir Polres Pidie yang berlokasi di Terminal Tipe B Kota Sigli.

Pelaksanaan vaksinasi dipantau langsung oleh Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK., MIK. yang diwakili Wakapolres Kompol Dwi Arys Purwoko, S.IP., SIK., MH.

Kegiatan ini menyasar personel Polres Pidie yang terlibat langsung dalam penanganan bencana banjir dan pelayanan kepada masyarakat di lapangan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabag SDM Polres Pidie Kompol Immarsal, SE, Kasi Humas Polres Pidie AKP Anwar, S.Ag, Kasi Dokkes Polres Pidie Aiptu T. Saifuddin, S. Kep serta para personel Polres Pidie.

Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK., MIK., dalam keterangannya menyampaikan bahwa vaksinasi Tetanus Difteri merupakan langkah preventif untuk melindungi personel dari risiko penyakit, mengingat tugas di lokasi bencana memiliki tingkat kerawanan yang cukup tinggi.

“Personel Polres Pidie dituntut untuk selalu siap dan hadir di tengah masyarakat dalam situasi bencana. Oleh karena itu, kesehatan personel menjadi prioritas utama agar pelaksanaan tugas kemanusiaan dapat berjalan secara optimal,” ujar Kapolres Pidie

Kapolres Pidie juga mengapresiasi Tim Biddokkes Polda Aceh atas dukungan pelayanan kesehatan yang diberikan, serta berharap seluruh personel tetap menjaga kesehatan, keselamatan, dan profesionalisme selama menjalankan tugas di masa tanggap darurat bencana banjir. (Raju)

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
close