NewsOlahraga

Lima Atlet Binaan KONI Aceh Berjaya di SEA Games Kamboja

×

Lima Atlet Binaan KONI Aceh Berjaya di SEA Games Kamboja

Sebarkan artikel ini

Habanusantara.net – Prestasi gemilang diraih oleh lima atlet binaan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh dalam ajang SEA Games 2023 yang digelar di Kamboja. Para atlet ini berhasil meraih prestasi gemilang dengan membawa pulang sejumlah medali emas, perak, dan perunggu.

Dari lima atlet putra-putri yang tergabung dalam Timnas Indonesia, mereka berhasil mempersembahkan empat medali emas, tiga medali perak, dan tiga medali perunggu untuk bangsa Indonesia.

“Sangat membanggakan, semua atlet kita pulang dengan medali,” ujar Sekretaris Umum KONI Aceh, M. Nasir Syamaun, pada Rabu, 17 Mei 2023.

Para atlet yang meraih prestasi tersebut antara lain Nurul Akmal dan M. Zul Ilmi dari cabang olahraga angkat besi, Abdur Rahim dan Zulbakri dari cabang olahraga dayung, serta Teuku Muhammad Kausar dari cabang olahraga e-sport.

Medali emas berhasil direbut oleh Tim PUBG INA 2 dalam cabang olahraga e-sport, sedangkan cabang dayung menyumbangkan medali emas dari nomor 12 kru putra 250 meter yang diraih oleh Zulbakri. Selain itu, cabang dayung juga berhasil menyumbangkan dua medali emas dari nomor 500 meter dan 800 meter putra.

Selanjutnya, medali perak diraih oleh Zulbakri dari nomor 12 kru 500 meter putra dalam cabang dayung, dan M. Zul Ilmi dalam cabang angkat besi kelas 89 kg putra dan kelas +71 kg putri.

Adapun tiga medali perunggu berhasil diraih oleh Zulbakri dalam cabang dayung dari nomor 12 kru mix 250 meter, lima kru 500 meter putra, dan 800 meter mix.

“Prestasi ini bukan hanya kebanggaan bagi para atlet secara pribadi, tetapi juga kebanggaan bagi negara dan Aceh,” ungkap M. Nasir dengan penuh kebanggaan.

M. Nasir menambahkan bahwa seluruh atlet binaan KONI Aceh yang menjadi bagian dari Timnas Indonesia SEA Games Kamboja juga merupakan atlet yang dipersiapkan untuk mewakili Kontingen Aceh dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang akan diselenggarakan di Aceh-Sumatera Utara pada tahun 2024.

“Kami akan terus berkoordinasi dengan Pengurus Besar masing-masing cabang olahraga untuk terus meningkatkan prestasi para atlet,” kata M. Nasir.

Prestasi yang diraih oleh atlet-atlet Aceh di SEA Games Kamboja ini diharapkan dapat menjadi modal besar dalam persiapan Aceh menghadapi PON 2024 mendatang.

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
Olahraga

habanusantara.net, Banda Aceh – Persiraja akan maksimal untuk meraih poin di kandang sendiri Stadion H Dimurthala melawan Persekat Tegal, Minggu (1/11/2025) malam. Sementara itu, tiket laga kandang Persiraja Banda Aceh…

close