Headline

Jembatan Leubok Meuku Nyaris Putus, Akses Sekolah dan Ekonomi Warga Terancam

×

Jembatan Leubok Meuku Nyaris Putus, Akses Sekolah dan Ekonomi Warga Terancam

Sebarkan artikel ini

Habanusantara.net – Sebuah jembatan darurat yang menghubungkan Gampong Leubok Meuku dan Seureuke, Kecamatan Langkahan, Aceh Utara, berada dalam kondisi kritis. Struktur jembatan dan badan jalan yang rusak parah akibat hujan tinggi membuat akses warga nyaris terputus, Selasa (25/11/2025).

Pantauan di lokasi pukul 10.05 WIB, kondisi jalan tanah berbatu becek dan berlumpur. Bagian jembatan hanya menyisakan tumpukan kayu seadanya yang kini ditumbuhi pohon pisang sebagai penanda darurat. Sungai di sekitar jembatan tampak meluap, menggerus struktur yang tersisa.

“Kami sudah sangat prihatin. Ini satu-satunya akses kami. Jika jembatan ini putus total, Gampong kami bisa terisolasi. Kegiatan ekonomi, sekolah, dan layanan kesehatan akan lumpuh,” ujar Mahdi, warga setempat.

Warga telah berupaya memperbaiki secara swadaya dengan material seadanya, namun arus deras dan beban kendaraan membuat tumpuan kayu bergeser dan hampir tidak layak dilalui.

Melihat kondisi yang kian membahayakan, warga meminta pemerintah daerah, khususnya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), segera meninjau dan menindaklanjuti perbaikan permanen.

“Kami mohon Bapak Bupati Aceh Utara meninjau langsung ke sini. Jangan tunggu ada korban atau wilayah kami benar-benar terputus. Kami butuh solusi permanen, bukan tambal sulam,” tegas warga.

Jembatan ini merupakan jalur vital bagi mobilitas hasil pertanian dan perkebunan, serta akses sehari-hari anak sekolah dan layanan publik. Jika tidak segera ditangani, kerusakan jembatan diperkirakan akan menimbulkan kerugian ekonomi dan risiko keselamatan yang besar bagi warga.[Mnw]

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
Headline

Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, menjamu Menteri Ekonomi Kreatif (Menekraf) Teuku Riefky Harsya beserta rombongan dalam sebuah jamuan kehormatan di Pendopo Wali Kota Banda Aceh, pada…

Headline

Habanusantara.net – Wali Kota Illiza Sa’aduddin Djamal menerima langsung Anugerah Paritrana Award Tingkat Provinsi Aceh Tahun 2025 dari BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Banda Aceh di pendopo wali kota, Selasa,(25/11/2025). Baca…

Headline

Habanusantara.net – Dalam waktu yang hampir bersamaan, Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal mengantar keberangkatan Menteri Kebudayaan Fadli Zon sekaligus menjemput Menteri Ekonomi Kreatif T Riefky Harsya di Bandara…

Headline

Habanusantara.net — Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Banda Aceh menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh guru di Indonesia, khususnya para pendidik di Aceh, bertepatan dengan momentum Hari Guru Nasional 2025. Peringatan tahun…

close