HeadlineOlahraga

Persiraja Bungkam ARI 98 FC 3-0, Miftahul Hamdi Cs Menggila di Lampineung

×

Persiraja Bungkam ARI 98 FC 3-0, Miftahul Hamdi Cs Menggila di Lampineung

Sebarkan artikel ini
Persiraja Bungkam ARI 98 FC 3-0, Miftahul Hamdi Cs Menggila di Lampineung [Foto/Habanusantara/Syauky]
Persiraja Bungkam ARI 98 FC 3-0, Miftahul Hamdi Cs Menggila di Lampineung [Foto/Habanusantara/Syauky]

Habanusantara.net – Persiraja Banda Aceh tampil beringas saat menjamu ARI 98 FC di laga uji coba pra-musim di Stadion H. Dimurthala, Lampineung, Sabtu (23/8/2025) malam. Laskar Rencong sukses menggulung tamunya dengan skor telak 3-0.

Trio Miftahul Hamdi, Matheus Machaoo, dan Mahyuddin masing-masing menyumbang gol yang bikin ribuan penonton bersorak kegirangan.

Dari menit awal, Persiraja langsung ngegas. Fans yang hadir di Lampineung kayaknya nggak sempat duduk santai, karena baru masuk menit 20, Miftahul Hamdi udah bikin geger lewat gol pembuka. Sambaran cepatnya bikin lini belakang ARI 98 FC kelabakan.

Belum sempat nafas, empat menit kemudian giliran Matheus Machaoo yang ngasih luka kedua buat ARI 98 FC. Lewat aksinya yang khas, Machaoo sukses menggandakan skor jadi 2-0. Babak pertama pun ditutup dengan wajah sumringah di kubu tuan rumah.

Masuk paruh kedua, Persiraja nggak kendor. Di menit ke-40 (babak kedua berjalan), Mahyuddin makin menegaskan dominasi Lantak Laju dengan gol ketiga.

Skor 3-0 ini akhirnya bertahan sampai peluit panjang wasit Mustafa Kamal berbunyi.

Di sisi lain, ARI 98 FC coba ngelawan, beberapa kali sempat bikin peluang, tapi finishing mereka belum cukup tajam.

Lini belakang Persiraja yang dikomandoi duet bek asing juga lumayan solid, bikin serangan lawan mentah sebelum masuk kotak penalti.

Pelatih Persiraja, Akhyar Ilyas, kelihatan puas dengan performa anak asuhnya.

Apalagi ini baru friendly match, tapi tim udah nunjukin progres positif jelang kompetisi resmi.

Sementara itu, beberapa pemain muda juga sempat dicoba, dan mereka kasih warna baru dalam skema permainan.

Atmosfer Lampineung malam itu sendiri terasa beda. Walau cuma uji coba, suporter yang hadir kasih dukungan kayak laga resmi.

Dari tribun terdengar chant-chant khas yang bikin pemain makin panas di lapangan.

Kemenangan 3-0 ini jelas jadi modal berharga buat Persiraja sebelum masuk ke musim kompetisi. Mental naik, chemistry jalan, dan mesin gol mulai panas.

ARI 98 FC? Ya, mereka harus balik evaluasi, terutama di lini pertahanan yang kelihatan gampang ditembus.

Kalau tren ini bisa dijaga, bukan nggak mungkin Lantak Laju bakal jadi tim yang bikin lawan mikir dua kali sebelum datang ke Aceh. [*]

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
News

Habanusantara.net, Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh akan bermain all-out  habis-habisan untuk membenam tamunya, PSMS Medan pada laga pekan 16 Liga 2 Pegadaian Championship musim 2025/2026 di Stadion H Dimurthala,…

Headline

Habanusantara.net – Sebanyak enam pintu rumah toko (ruko) di Dusun Lamdayah, Gampong Tanjong Ara, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara, dilaporkan terbakar pada Sabtu (17/1/2026) sekitar pukul 09.30 WIB….

close