Selain diharapkan menciptakan generasi muda yang cinta akan Al-Qur’an, pelaksanaan MTQ ini juga sebagai tempat untuk melihat hasil pembinaan yang dilakukan oleh Desa/Kelurahan kepada para peserta. “Para peserta MTQ ini berasal dari Desa/Kelurahan yang telah dilakukan seleksi. Setelah diseleksi di Desa/Kelurahan mereka diseleksi kembali di tingkat Kecamatan dan hasil seleksi dari Kecamatan ini, yang akan dipertandingkan di Tingkat Kabupaten Asahan untuk menjadi kandidat perwakilan peserta MTQ di Tingkat Provinsi Sumatera Utara. Pembinaan ini sudah berjalan dengan baik, diharapkan pembinaan ini dapat terus dilanjutkan”, ujar Bupati Asahan.




















