Hingga selesai babak ke lima ada tiga pecatur yang memiliki nilai tertinggi 4,5 yaitu GM Huy Van Nguyen, GM Hua Doc Nguyen keduanya dari Vietnam dan Sriramjha.
Pada babak ke-enam yang akan dilangsungkan, Jumat (8/12/2023), dua GM dari Vietnam akan saling bertarung di meja satu. Sedangkan Sriramjha turun ke meja dua ditantang pecatur Indonesia dari Jawa Tengah, Master Nasional (MN) Nuh Hakim yang memiliki MP 4.














