Habanusantara.net, Deli Serdang – Polresta Deli Serdang melaksanakan kegiatan Kajian dan Pendataan Blackspot dan Troublespot oleh Tim Monev Ditkamsel Korlantas Polri yang diikuti oleh personil Satuan Lalu Lintas sejajaran Polda Sumut bertempat di Aula TriBrata Polresta Deli Serdang, Selasa (2/8/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakapolresta Deli Serdang AKBP Agus Sugiyarso, S.I.K., Tim Monev Ditkamsel Korlantas Polri AKBP Sulaeman ST, Tr., Kompol Sumiyati, Ipda Zulkarnain, dan pendamping dari Ditlantas Polda Sumut AKBP A. Tarigan, SH., AKP J. Panjaitan beserta Kasat Lantas Sejajaran Polda Sumut, Para Kanit Lantas dan Operator Integrated Road Safety Management System (IRSMS) Sejajaran Polda Sumut.














