Kakanwil juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan ibadah pada hari terjadinya fenomena alam yang berkaitan dengan ibadah umat Islam tersebut. Dengan memperbanyak berdoa, zikir, sedekah dan membaca al-Qur’an serta melakukan amalan lainnya pada hari terjadinya gerhana matahari.
Selain itu, dalam menghadapi fenomena alam ini, Kantor Wilayah Kementerian Agama Aceh juga menyiapkan 10 teleskop untuk pengamatan gerhana serta 500 kacamata untuk memantau gerhana matahari cincin 2019 yang dipusatkan di halaman Masjid Baiturrahmah Simeulue, pada Kamis (26/12) mendatang.
Disana juga akan digelar salat gerhana yg diimam oleh Imam Besar Masjid Baiturrahmah Simeulue dan khatib oleh Ust Dr. H. Suhrawardi Ilyas, M.Sc.



















