Habanusantara.net, Aceh Besar – Sebanyak 20 peserta Musabaqah Qiraatil Kutub (MQK) Kabupaten Aceh Besar dilepas Bupati Aceh Besar, Ir H Mawardi Ali di Gedung Dekranasda setempat, Gampong Gani, Kecamatan Ingin Jaya, Sabtu (30/11/2019).
Para kafilah Aceh Besar ini akan mengikuti MQK tingkat provinsi Aceh yang akan berlangsung di Banda Aceh mulai 30 November sampai 3 Desember 2019.
Turut hadir dalam pelepasan kafilah ini, Sekretaris Daerah Drs Iskandar, Ketua MPU Aceh Besar Tgk H Muksalmina AW, Ketua DPRK Aceh Besar Iskandar Ali, anggota DPRK Firdaus Armia, unsur TNI/Polri dan para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Kabupaten Aceh Besar.


















