Banda AcehNews

80 Kenshi Aceh Ikut Gashuku dan Ujian Kenaikan Pangkat

×

80 Kenshi Aceh Ikut Gashuku dan Ujian Kenaikan Pangkat

Sebarkan artikel ini
HN-Banda Aceh, Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Aceh gelar Gashuku dan ujian kenaikan tingkat, bagi Kenshi Shorinji tingkat Nasional Wilayah Barat yang dilaksanakan, di Gedung Olahraga (GOR) Perkemi Aceh, Komplek Stadion Harapan Bangsa, Lhong raya, Banda Aceh, Jumat (21/6/2019).

Kegiatan Gashuku dan ujian kenaikan tingkat tersebut dibuka oleh Wakil ketua II KONI Aceh Bahtiar Hasan. Peresmian Gashuku di tandai dengan membanting tongkat.  Dan diikuti sebanyak 80 Kenshi Shorinji.

Dalam sambutannya, Bahtiar Hasan mengatakan  Perkemi Aceh hampir setiap Pekan Olahraga Nasion (PON) sudah mempersembahkan medali emas untuk Aceh, maka Perkemi Aceh masuk dalam peringkat 1 prioritas dari KONI Aceh.

Katanya, Tahun 2019 adalah tahun Pra-PON seluruh cabor, salah satunya perkemi ada 2 gelombang akan bertanding yang nantinya akan berlaga tingkat Sumatera yang diikuti oleh 10  propinsi yg berkumpul di Bengkulu, ia berharap  Perkemi Aceh bisa mempersembahkan emas terbanyak dari seluruh cabang.

“Tidak ada atlet titipan yang kita kirimkan nanti di Pra-PON, kita berharap lahir atlet terbaik pada ujian kenaikan pangkat ini yang nanti dari pengurus akan mengirim atlet nya,” harap Bahtiar Hasan.

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
News

Habanusantara.net – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Aceh, serahkan bantuan untuk korban banjir di Gampong Blang Cut, Meurah Dua, Pidie Jaya. Bantuan yang berasal dari anggota JMSI Aceh dan sejumlah…

close