“Agar kepada pejabat yang dilantik untuk dapat bekerja dengan semangat dan profesional sebagaimana yang tertuang dalam budaya organisasi kita yaitu BNNRI (Berani, Nasionalis, Netral, Responsif dan Inovatif) dalam rangka membangun BNNP Aceh dan meningkatkan kepercayaan masyarakat Aceh kepada kita” harapannya.
Adapun pejabat Eselon III yang dilantik adalah Masduki, SH, MH sebagai Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP Aceh, dan Pejabat Eselon IV Kasubbag Umum BNNK Gayo Lues Zulkarnaen, S.Ag dan Kasi Pemberantasan BNNK Bireuen AKP. M. Nasir, SH



















