“Kita sudah melaksanakan berbagai persiapan untuk pelaksanaan Ujian Nasional Tahun 2019. Hal ini menyahuti program kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bahwa tahun ini diharapkan seluruh sekolah Indonesia harus melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK),” ujarnya.
Untuk suksesnya pelaksaan dan sukses hasil pada Ujian Nasional (UN), Dinas Pendidikan Aceh juga sudah melakukan koordinasi dengan isntansi terkait seperti unsur Kepolisian, Telkom, PLN serta Dinas Komunikasi, Informatika dan persandian Aceh (Diskominsa).



















