Headline

Setelah Kadinkes dan Dirut RSUZA, Kini Giliran Kadisperindag Aceh Dicopot Mualem, Isu 4 Lain Menyusul

×

Setelah Kadinkes dan Dirut RSUZA, Kini Giliran Kadisperindag Aceh Dicopot Mualem, Isu 4 Lain Menyusul

Sebarkan artikel ini
Kadisperindag Aceh Dicopot Mualem

Habanusantara.net – Kursi pejabat eselon II di Aceh makin panas. Setelah sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan Aceh dan Direktur RSUZA dicopot, kali ini giliran Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Aceh, Mohd Tanwier, yang harus angkat kaki dari jabatannya.

Kebijakan Gubernur Aceh, Muzakir Manaf atau Mualem, ini mulai berlaku per Rabu, 3 September 2025. Surat keputusan pemberhentian Tanwier disebut sudah ia terima langsung dari Kepala Badan Kepegawaian Aceh (BKA), Abdul Qohar.

“Iya betul, saya dinonaktifkan dari jabatan Kepala Disperindag Aceh sesuai SK gubernur yang saya terima kemarin dari Kepala BKA. Berlaku mulai hari ini,” ungkap Tanwier saat dikonfirmasi Rabu petang.

Meski begitu, ia memilih legowo. “Semua itu terserah pimpinan. Saya tetap patuh sesuai arahan pimpinan, tentunya untuk Aceh yang lebih baik,” tambahnya singkat.

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
Sekretaris Daerah Aceh, M. Nasir, S.IP, MPA di dampingi Asisten 1, Drs. Syakir, M. SI Kadis Kominsa menerima bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Digital Sandi Informasi (DSI) berupa sistem layanan Emergency Call Center 112 sebagai pusat monitoring kedaruratan Provinsi Aceh di Ruang Rapat Sekda Aceh, Rabu, 21 Januari 2026
Headline

Habanusantara.net – Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, M. Nasir, menerima bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Digital Sandi Informasi (DSI) berupa sistem layanan Emergency Call Center 112 sebagai pusat monitoring…

Headline

Habanusantara.net – Sebanyak enam pintu rumah toko (ruko) di Dusun Lamdayah, Gampong Tanjong Ara, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara, dilaporkan terbakar pada Sabtu (17/1/2026) sekitar pukul 09.30 WIB….

close