Dalam kesempatan tersebut, Kombes Pol Zuhdi Batubara menyampaikan bahwa kegiatan ziarah ini merupakan bentuk penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan dan ulama yang telah berjuang mempertahankan kemerdekaan serta menegakkan nilai-nilai keislaman di Tanah Aceh.
“Menjelang HUT Brimob ke-80 ini, saya menekankan kepada seluruh personel untuk senantiasa menghargai jasa para pahlawan Kusuma Bangsa. Sekarang kita mengisi kemerdekaan dengan menjadi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat yang baik. Jangan pernah menyakiti hati masyarakat,” tegas Kombes Zuhdi.




















