Olahraga

Timnas Sumbang Hewan Kurban Seekor Sapi Limosin

×

Timnas Sumbang Hewan Kurban Seekor Sapi Limosin

Sebarkan artikel ini
Timnas sumbang seekor hewan kurban sapi Limosin. Foto : foto diambil di Laman PSSI.

habanusantara.net, Jakarta – PSSI melalui Timnas Indonesia memberikan satu hewan kurban berupa sapi limosin pada pelaksanaan Hari Raya Idul Adha, Jumat (6/6) di Masjid Jami Al-Bina kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi didampingi dua pemain Timnas Indonesia yakni Rizky Ridho dan Reza Arya serta Ketua Asprov Maluku, Sopyan Lestaluhu hadir dalam agenda tersebut.

Yunus Nusi, seperti ditulis di laman PSSI mengatakan bahwa PSSI melalui Timnas Indonesia sudah meniatkan dari hari-hari sebelumnya untuk berkurban agar dapat membawa kebaikan untuk semua.

“Alhamdulillah kami dan anak-anak timnas Indonesia ada Rizky Ridho dan Reza Arya hari ini menyerahkan satu ekor sapi di Masjid Al-Bina Senayan, GBK Senayan,” kata Yunus Nusi.

“Dan sudah beberapa hari yang lalu memang diniatkan oleh PSSI dan Timnas Indonesia untuk diserahkan kepada Masjid Al-Bina. Mudah-mudahan berkah, mohon doanya mereka besok (Sabtu) akan ke Jepang, mudah-mudahan di Jepang juga akan membuatkan hasil yang bagus,” kata Yunus Nusi.

PSSI dan Timnas Indonesia sebelumnya sudah rutin untuk menyumbangkan hewan kurban di Idul Adha.

Tiap tahun hewan qurban disumbangkan ke masjid yang disinggahi Timnas Indonesia saat berlatih atau bertanding.

Rencananya sapi kurban yang disumbangkan PSSI dan Timnas Indonesia untuk Idul Adha 2025 akan disembelih di Masjid Albina pada hari Sabtu (7/6).

Timnas Indonesia saat ini dipastikan sudah lolos ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Kepastian ini sesuai Jay Idzes dan kawan-kawan menang 1-0 atas Tiongkok pada laga yang berlangsung di Stadion SUGBK.

Gol kemenangan skuad Garuda dicetak oleh Ole Romeny melalui tendangan penalti pada menit ke-45.

Selanjutnya pada laga pamungkas babak ketiga grup C, Indonesia akan melawan tuan rumah Jepang di Osaka pada Selasa (10/6) mendatang. (Sdm/*).

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
News

Habanusantara.net, Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh akan bermain all-out  habis-habisan untuk membenam tamunya, PSMS Medan pada laga pekan 16 Liga 2 Pegadaian Championship musim 2025/2026 di Stadion H Dimurthala,…

Olahraga

habanusantara.net, Banda Aceh – Bertempat di Seuramo Angkat Besi Aceh, Komplek Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, sebanyak 142 lifter terdiri dari 79 putra dan 63  putri utusan dari 15 Pengcab…

Olahraga

habanusantara.net, Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh berhasil meraup poin satu pada laga away (tandang) di pekan ke-10 Championship 2025/2026 Grup Barat, setelah menahan Adhyaksa FC dengan skor 1 –…

Olahraga

habanusantara.net, Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh bertekad meraih nilai melawan PSPS Pekanbaru pada lanjutan Pegadaian Championship 2025/26 di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai, Pekanbaru, Sabtu (8/11/2025) sore. “Kita berusaha meraih…

close