Respons Pengunjung dan Pengamat Otomotif
Antusiasme terhadap SF T01 terlihat jelas dari booth MAB yang dipadati pengunjung selama pameran berlangsung. Banyak yang penasaran, tak sedikit pula yang bertanya soal harga dan ketersediaan untuk pasar umum.
Pengamat otomotif nasional, Reza Prabowo, menilai kehadiran SF T01 sebagai “angin segar yang sangat dibutuhkan dalam perkembangan EV di Indonesia.” Menurutnya, desain yang unik dan pemanfaatan untuk sektor logistik adalah nilai tambah yang jarang dilirik pemain lokal.
“Biasanya kendaraan listrik lokal terlalu fokus ke kendaraan pribadi. MAB ambil jalur berbeda, dan ini langkah yang sangat strategis,” ujarnya.[*]




















