Headline

Kemenag Aceh Besar Siap Sukseskan Program Gizi Gratis di Madrasah

×

Kemenag Aceh Besar Siap Sukseskan Program Gizi Gratis di Madrasah

Sebarkan artikel ini

Habanusantara.net, Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh program makan bergizi gratis di madrasah, yang menjadi salah satu program unggulan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Kepala Kantor Kementerian Agama Aceh Besar, H. Saifuddin, S.E., mengungkapkan hal tersebut dalam acara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama ke-79 di Lapangan Bola Karya Utama, Lamreung, Jumat (3/12/2024).

Ia menegaskan bahwa semua madrasah di bawah naungan Kementerian Agama Aceh Besar siap menjalankan program ini demi mendukung terwujudnya generasi emas Indonesia.

“Sebagaimana amanah Menteri Agama, seluruh lembaga pendidikan di bawah Kemenag siap mendukung program pemerintahan Prabowo-Gibran, termasuk program makan bergizi gratis.

Kami yakin program ini akan membantu mencetak generasi yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia,” ujarnya.

Saat ini, Aceh Besar memiliki 47 Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN), 8 Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN), dan 6 Madrasah Aliyah Negeri (MAN), belum termasuk belasan lembaga pendidikan swasta serta pondok pesantren.

Jumlah tersebut menjadikan Aceh Besar salah satu kabupaten dengan madrasah terbanyak di Aceh.

Saifuddin juga menyampaikan bahwa Menteri Agama Nasaruddin Umar dalam amanatnya pada HAB ke-79 menekankan pentingnya pemerataan dan peningkatan mutu pendidikan.

Menurutnya, setiap anak Indonesia, tanpa memandang latar belakang ekonomi maupun kemampuan fisik, berhak mendapatkan pendidikan agama yang berkualitas dan berkeadilan.

“Semua warga, baik laki-laki maupun perempuan, kaya atau kurang mampu, termasuk penyandang disabilitas, harus mendapatkan akses pendidikan agama yang setara,” tambah Saifuddin mengutip pernyataan Menteri Agama.

Selain program makan bergizi gratis, Kementerian Agama juga fokus pada pemberdayaan ekonomi umat. Langkah ini diwujudkan melalui berbagai program seperti Kemandirian Pesantren, pengembangan ekosistem ekonomi haji, serta pengelolaan zakat, wakaf, dan dana filantropi lainnya.[]

Tinggal Komentar Anda
Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
close