Dishub Razia Jukir Liar yang Tidak Miliki Izin, Jukir Resmi Juga Kena Tegur
Sebarkan artikel ini
Kepala Bidang Perparkiran Mahdani, SE saat merazia juru parkir liar disalah satu wilayah di Kota Banda Aceh, Rabu (26/1/2022) [Foto/Md]
Haba Nusantara.net, Banda Aceh – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Banda Aceh melaksanakan Pengawasan, Pengendalian dan Penertiban terhadap Juru Parkir (Jukir) liar di sejumlah wilayah Kota Banda Aceh pada Rabu (26/01/2022) malam .
Kepala Dinas Perhubungan Kota Banda Aceh Wahyudi, S.STP melalui Kepala Bidang Perparkiran Mahdani, SE mengatakan pada razia jukir liar yang dilakukan dari sore sampai malam tersebut terdapat lima jukir liar yang melakukan penjagaan parkir di sejumlah jalan di Banda Aceh
Kepala Bidang Perparkiran Mahdani, SE saat merazia juru parkir liar disalah satu wilayah di Kota Banda Aceh, Rabu (26/1/2022) [Foto/Md]
“Terdapat lima orang jukir liar yang kita razia yaitu di Jalan Teuku Umar satu orang, Jalan Mr. Hasan dua orang, Jalan Rama Setia satu orang dan Jalan Cut Meutia satu orang,” jelas Mahdani.
Pada pengawasan tersebut, kata Mahdani pihaknya juga menemukan juru parkir resmi yang bertugas tidak menggunakan atribut resmi, sehingga jukir tersebut langsung diberikan teguran dan pembinaan agar kedepannya saat bertugas harus menggunakan atribut resmi supaya masyarakat mengenali yang mana juru parkir resmi atau tidak resmi (liar).
Mahdani menjelaskan razia jukir liar tersebut sangat penting dilakukan menimbang aktivitas ekonomi di Banda Aceh yang mulai normal. Juga, akan mengakibatkan kebocoran penerimaan PAD dari sektor retribusi parkir Kota Banda Aceh.
Mahdani menegaskan, agar jukir liar tersebut dapat mengurus surat izin resmi sebagai juru parkir pada Dinas Perhubungan Kota Banda Aceh.
“Sehingga dengan ada penertiban ini agar dapat menarik pungutan retribusi parkir sesuai Qanun Kota Banda Aceh Nomor 3 tahun 2021 tentang retribusi pelayanan parkir di tepi jalan umum dan Peraturan Wali Kota Banda Aceh Nomor 6 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Perparkiran di wilayah Kota Banda Aceh,” jelas Mahdani.
Saat ini, Mahdani mengatakan penertiban tersebut masih dilakukan secara persuasif melalui surat teguran, penyitaan rompi lama, penyitaan KTP jukir liar dan diharuskan untuk melaporkan diri ke Dishub untuk mengurus izin resmi sebagai juru parkir Kota Banda Aceh.
Dalam hal ini, Mahdani berharap agar masyarakat dapat melaporkan ke Dishub Kota Banda Aceh apabila melihat juru parkir liar seperti tidak ada rompi resmi dan tidak ada tanda pengenal jukir.(Md)
Terima Kasih Telah Membaca, Silahkan di Share ke yang Lain
Habanusantara.net | Penyelesaian ruas jalan Genting Gerbang–Celala–batas Aceh Tengah/Nagan Raya tidak hanya dimaknai sebagai pembangunan infrastruktur semata, tetapi juga sebagai upaya menjaga denyut ekonomi dan kehidupan sosial masyarakat. Jalur ini…
Habanusantara.net | Konektivitas jalan nasional di Aceh yang sempat terputus akibat banjir dan longsor kini berangsur pulih. Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Aceh di bawah Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus…
Habanusantara.net – Kesehatan merupakan modal penting bagi setiap orang untuk beraktivitas sehari-hari. Pola hidup dan pola makan yang kurang baik dapat menyebabkan banyak masyarakat menderita penyakit degeneratif seperti hipertensi, diabetes…
Habanusantara.net – Kepedulian masyarakat terhadap keamanan lingkungan kembali ditunjukkan oleh warga Kampung Sosial, Kecamatan Mesidah, Kabupaten Bener Meriah. Dua pucuk senjata api rakitan aktif beserta amunisi berhasil diamankan oleh Satuan…
Habanusantara.net – Upaya meningkatkan jangkauan dan kualitas komunikasi darurat di Banda Aceh terus diperkuat. Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kota Banda Aceh bersama Komunikasi dan Elektronika Kodam Iskandar Muda (Komlekdam…
Are you a fan of roulette looking to take your gaming experience to the next level? Look no further than mobile roulette for iOS India premium. In this comprehensive guide,…
Welcome to the exciting world of online roulette with live dealers, specifically tailored for players in India. If you are new to this game, fear not – this guide will…
When it comes to online casino games, roulette has always been a classic favorite among players. For those who are looking to take their roulette game to the next level,…
Habanusantara.net – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Aceh, serahkan bantuan untuk korban banjir di Gampong Blang Cut, Meurah Dua, Pidie Jaya. Bantuan yang berasal dari anggota JMSI Aceh dan sejumlah…
Habanusantara.net, Setelah kemarin sore gagal mendarat akibat cuaca buruk yang menyelimuti wilayah pegunungan Gayo, hari ini helikopter pembawa bantuan “Bhayangkari Peduli” akhirnya berhasil mendarat mulus di daratan tinggi Gayo, tepatnya…