“Tolong dijaga dan dipimpin sekolah ini dengan baik. Dan mohon tingkatkan mutu dan kualitas peserta didik, agar dapat berprestasi serta perbanyak kerjasama dengan DUDI,” pesannya.
Selain SMKN 6 Lhokseumawe, Kadisdik Aceh didampingi Kabid Pembinaan SMK, T. Miftahuddin, M. Pd beserta rombongan Dinas Pendidikan Aceh juga turut mengunjungi SMAN 2 Lhokseumawe, SMKN 2 Lhokseumawe, dan SMKN 1 Sawang.
“Kedatangan kita untuk menyemangati dan memastikan pembelajaran terus berlangsung, meski dalam keadaan upnormal. Kita tidak boleh hanya menerima laporan yang baik-baik saja, tapi harus ada evaluasi kondisi real di lapangan,” pungkas Kadisdik Aceh.



















