Habanusantara.net: Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH., MAP melepas peserta Marching Festival ke-III berupa Street Parade yang diselenggarakan oleh KORMI Kabupaten Asahan di Alun-alun Rambate Rata Raya Kota Kisaran. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai peserta dari berbagai sekolah dan organisasi di Sumatera Utara. Sabtu malam (21/06/2025).
Terlihat acara ini dimeriahkan dengan berbagai penampilan marching band dan drumline dari berbagai kategori, termasuk SoundSport-Street Parade dan Drumline Battle. Peserta menampilkan kemampuan mereka dalam berbaris, bermain musik, dan menari dengan seragam yang indah dan kompak.




















