Dalam arahannya, Bupati Asahan mengungkapkan penghargaan atas peran Bank Sumut yang secara konsisten mendukung pembangunan ekonomi di wilayah tersebut. “Atas nama Pemerintah Kabupaten Asahan, kami mengucapkan selamat ulang tahun ke-64 kepada Bank Sumut.
Kami berharap Bank Sumut terus menjadi mitra strategis bagi pemerintah daerah dalam memperkuat sektor keuangan, mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, serta menyediakan layanan perbankan yang inklusif bagi masyarakat,” kata Bupati.




















