HeadlineStyle

Brave Pink & Hero Green: Simbol Perlawanan Baru Netizen, Begini Cara Pasang di Profil Sosmed

×

Brave Pink & Hero Green: Simbol Perlawanan Baru Netizen, Begini Cara Pasang di Profil Sosmed

Sebarkan artikel ini

Habanusantara.net – Jagat maya lagi rame banget. Kalau scroll timeline Twitter atau Instagram, pasti ketemu foto profil orang-orang yang tiba-tiba berubah jadi dominasi warna pink dan hijau. Bukan sekadar aesthetic ala filter VSCO, tapi dua warna ini punya makna yang lebih dalam. Netizen menamainya Brave Pink dan Hero Green — simbol baru perlawanan sekaligus solidaritas rakyat.

Fenomena ini meledak setelah muncul unggahan bertagar 17+8 Tuntutan Rakyat. Brave Pink terinspirasi dari sosok ibu Ana, demonstran berhijab pink yang viral saat berani berdiri di depan aparat dengan mengibarkan bendera Merah Putih. Sementara Hero Green lahir dari kisah tragis Affan Kurniawan, driver ojol yang tewas tertabrak rantis Brimob ketika sedang mengantar pesanan. Dua cerita berbeda, tapi melebur jadi satu narasi: keberanian dan solidaritas rakyat kecil yang tak boleh diabaikan.

“Visual itu punya power gede. Orang lebih gampang terhubung sama simbol,” kata Anang (28), kreator generator Brave Pink & Hero Green. Dia bikin website khusus supaya siapa pun bisa ubah foto profil jadi nuansa pink-hijau tanpa ribet.

Follow Berita Habanusantara.net lainnya di Google News
Headline

Habanusantara.net – Dalam upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas di lingkungan TNI AD, Inspektur Kodam Iskandar Muda (Irdam IM) Brigadir Jenderal TNI Yudi Yulistyanto, M.A., mewakili Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam…

close