RPJMD akan menjadi pedoman dan acuan bagi semua pihak yang terlibat dalam pembangunan di Kabupaten Asahan, dan arah kebijakan pembangunan Kabupaten Asahan untuk lima tahun ke depan telah disepakati. Oleh karena itu, RPJMD menjadi acuan utama tidak hanya untuk pemerintah daerah, tetapi juga untuk seluruh pihak yang berkepentingan, termasuk masyarakat, dunia usaha, dan mitra pembangunan lainnya.
Selanjutnya, Pemerintah Kabupaten Asahan membuka peluang kolaborasi seluas-luasnya dengan berbagai pihak demi tercapainya visi “Kabupaten Asahan yang Sejahtera, Religius, Maju dan Berkelanjutan. ”




















