Habanusantara.net: Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH. , M. A. P, secara resmi membuka orientasi bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024 dalam lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada CPNS mengenai sistem pemerintahan, budaya kerja, serta nilai-nilai utama Aparatur Sipil Negara (ASN), yang berlangsung di Aula Melati Kantor Bupati Asahan pada hari Senin (14/07/2025).




















