Habanusantara.net, Banda Aceh – Kompetisi sepakbola yunior under (di bawah ) usia 17 tahun atau U – 17 Piala Soeratin Wilayah Aceh resmi bergulir, delapan tim dari grup A dan B saling bertanding, di lapangan sintetis komplek Stadion Harapan Bangsa (SHB), Lhong Raya Banda Aceh, Kamis (21/11/2024).
Sebanyak 16 tim yang di bagi dalam empat grup tampil dalam kompetisi Piala Soeratin U-17 Wilayah Aceh, yang dibuka Ketua Umum Asprov PSSI Aceh, Nazir Adam.




















