Wali Kota Aminullah hadir bersama istri Nurmiaty AR, Ketua DPRK Arif Fadillah, Sekda Bahagia, dan Kepala Bappeda Gusmeri. Sementara Wali Kota Iwao Atsumi didampingi Wakil Wali Kota Keita Kato, dan Ketua Legislatif Higashimatsushima Katsunori Abe.
Dalam suasana penuh keakraban, kedua orang nomor satu di kota yang pernah luluh-lantak akibat tsunami itu membahas banyak hal mulai dari kerja sama di bidang perikanan hingga pariwisata. Seni budaya kedua daerah pun tak luput dari pembicaraan mereka.